PONOROGO, KabarViral79.Com – Komandan Kodim (Dandim) 0802/Ponorogo beserta Perwira Staf hari ini melaksanakan Video Conference (vidcon) bersama Komandan Korem (Danrem) 081/Dhirotsaha Jaya (DSJ) di ruang Pamungkas Kodim 0802/Ponorogo, Jawa Timur (Jatim), Jumat, 29 Mei 2020.
Dalam Vidcon tersebut, secara bergantian para Dandim jajaran Korem 081/DSJ memberikan laporan tentang perkembangan dan upaya pencegahan Covid-19 kepada Danrem 081/DSJ, Kolonel Inf Masduki.
Dandim 0802/Ponorogo, Letkol Inf Sigit Sugiharto saat melaporkan perkembangan Covid-19 di wilayah Kodim 0802/Ponorogo menyampaikan tentang berbagai upaya pencegahan yang selama ini dilakukan maupun kegiatan yang akan dilaksanakan dalam memberantas Covid-19 di wilayah Ponorogo oleh Kodim 0802/Ponorogo bersama instansi terkait.
“Dalam rangka pencegahan terhadap penyebaran virus corona di wilayah Ponorogo, Kodim 0802/Ponorogo bersama instansi terkait terus melakukan berbagai upaya kegiatan pencegahan diantaranya melaksanakan patroli baik skala besar maupun kecil dengan sasaran di tempat-tempat keramaian yang berpotensi terhadap penularan Covid-19,” paparnya.
Selain patroli, kata Dandim, pihaknya bersama instansi terkait juga membuat ruang karantina, pos terpadu, serta call center, yang diperuntukkan bagi para pemudik,” sambungnya.
“Selanjutnya untuk kegiatan di wilayah, dalam rangka memutus jaringan penyebaran Covid-19, untuk pelaksanaan tugas sehari-hari sampai saat ini Kodim 0802/Ponorogo tetap berkoordinasi dengan Tiga Pilar. Baik itu pemantauan terhadap para pemudik maupun pos-pos Covid-19, serta memberikan edukasi langsung tentang cara hidup sehat kepada masyarakat di Ponorogo, termasuk untuk terus mengikuti anjuran pemerintah tentang Protokol Kesehatan pencegahan Covid-19,” kata Letkol Inf Sigit Sugiharto dalam vidcon.
Terkait Kampung Tangguh, Dandim 0802/Ponorogo menyampaikan, bahwa di wilayah Kodim 0802/Ponorogo sudah terbentuk delapan Kampung Tangguh di delapan Kecamatan yang rencananya satu kecamatan ada tiga Kampung Tangguh untuk selanjutnya bisa dijadikan contoh oleh desa-desa lainnya di wilayah Ponorogo.
Diakhir vidcon, Danrem 081/Dsj mengapresiasi kinerja para Kodim jajaran dalam melaksanakan tugas pokoknya termasuk penanganan Covid-19 yang telah dilaksanakan di masing-masing Kodim.
Danrem juga memerintahkan para Dandim jajaran Korem 081/DSJ agar dalam pelaksanaan tugas untuk selalu serius, bertanggung jawab dan penuh dedikasi.
Terkait Covid-19, Danrem 081/DSJ berpesan agar dalam upaya pencegahan hendaknya terus berkoordinasi dengan unsur terkait lainnya. (penrem081)