SERANG, KabarViral79.Com – Tujuh Puskesmas di Kabupaten Serang, Banten, menerima bantuan Alat Perlindungan Diri (APD) dari relawan Komunitas Tzu Chi Sinar Mas, Indah Kiat Pulp & Paper Serang.
Ketujuh Puskesmas tersebut diantaranya di Kecamatan Kragilan, Pematang, Carenang, Tanara, Tirtayasa, Pontang dan Lebakwangi.
Tzu Chi Sinar Mas sendiri telah menyalurkan berbagai macam bantuan kepada tenaga medis guna mendukung penanganan wabah Covid-19. Bantuan yang diberikan berupa baju pelindung, masker medis dan kacamata medis.
Tak hanya itu, Indah Kiat Serang juga secara khusus memberikan bantuan 240 lusin face shield untuk tenaga medis di tujuh kecamatan tersebut.
Penyaluran bantuan tersebut dilaksanakan pada hari Selasa, 02 Juni 2020, dengan melibatkan enam orang relawan.
Pihak Puskemas pun menyambut baik bantuan tersebut. Hingga saat ini, APD masih sangat dibutuhkan oleh tim medis.
Kepala Puskesmas Carenang, dr. Ade Rahma Dwiyanti menyampaikan ucapan terimakasih kepada Tzu Chi dan Indah Kiat Serang atas pemberian bantuan APD.
“Kami sampaikan terimakasih kepada Tzu Chi dan Indah Kiat Serang atas pemberian bantuan APD ini. Sampai saat ini, Tim Medis Puskesmas Carenang masih sangat membutuhkan APD, karena berisiko terpapar virus Covid-19 secara langsung,” pungkasnya.
Sejauh ini, kondisi tujuh kecamatan yang dikunjungi hampir semua terdapat Orang Dalam Pemantauan (ODP) dan Pasien Dalam Pemantauan (PDP) dan dimonitoring serta telah dilakukan penanganan aktif oleh Tim Medis Puskesmas.
Seperti diketahui, telah bertambahnya kasus positif di Kabupaten Serang dan mengubah status Kabupaten Serang menjadi Zona Merah.
Para Relawan dari Indah Kiat Serang sangat bersyukur bisa terlibat langsung dalam kegiatan ini. Pelaksanaan kegiatan berjalan dengan baik dan tetap menerapkan disiplin dengan mengikuti protokol kesehatan. (ady/red)