BIREUEN, KabarViral79.Com – Alfedro Simatupang (23) kini berganti nama menjadi Muhamamad Yusuf, warga Barus, Tapanuli Tengah, Sumatera Utara, dengan niat yang tulus tanpa paksaan memeluk agama Islam, di Mesjid Al Fajar, Kemesjidan Krueng Simpo, Kecamatan Juli, Kabupaten Bireuen, Aceh, Jumat, 10 Juli 2020.
Sebelumnya Alfedro Simatupang Bin Listen Simatupang ini beragama Kristen akhirnya mendapat hidayah, setelah sekian lama bekarja disebuah persahan sawit, di kawasan Krueng Simpo, Juli, Bireuen.
Prosesi persyahadatan tersebut dituntun oleh Tgk Hanafiah Ibrahim, ikut disaksikan Keuchik Desa Krueng Simpo, Safrizal Sulaiman serta Tokoh Agama serta Perangkat Gampong dan warga setempat.
Keuchik Krueng Simpo, Kecamatan Juli, Kabupaten Bireuen, Safrizal Sulaiman kepada media ini, Jumat, 10 Juli 2020 mengaku, awalnya keinginan Alfedro dan kini Muhammad Yusuf masuk Islam karena Ia melihat warga ditempat selama ini ia bekerja sangat baik, memilik rasa tolaransi sosial yang tinggi.
Kata Safrizal, setelah mendengar keinginannya langsung, hari ini Ia melakukan dan mengikuti prosesi bersyahadatan di depan umum, kini menjadi suadara kita seiman dan seagama.
“Tentunya kami perangkat gampong dan masyarakat mengucapkan Alhamdulillah, dan tetap memberi dukungan sepenuhnya, baik untuk membantu dalam segi mengajari ilmu agama serta lain yang dibutuhkan nantinya,” ujarnya.
Diakui Safrizal Sulaiman, pihaknya serta warga masyarakat Krueng Simpo, Juli, tetap menerima dengan senang hati keberadaan Muhammad Yusuf, sebagai saudara baru.
“Kita berharap, dengan dukungan semua pihak, Muhammad Yusuf akan menjadi bagian dari warga Krueng Simpo, Juli, Bireuen,” katanya. (Joniful)