BIREUEN, KabarViral79.Com – Tgk Zulfikar M.Ag terpilih sebagai Ketua Persatuan Guru Nadhlatul Ulama (Pergunu) Cabang Bireuen secara aklamasi setelah musyawarah perdana Pergunu Cabang Bireuen, di salah satu Caffe, di Kota Bireuen, 08 Juli 2021.
Musyawarah Pergunu itu dibuka oleh Ketua Pengurus Wilayah Pergunu, Aceh, Tgk Muslem Hamdani, MA, dan turut hadir Tgk Ramadhanil Yacob dari NU Bireuen, Tgk Athailah M. Saleh, Ketua Anshor Bireuen, Haris Atok dan sejumlah peserta dari Pimpinan Pasantren di Bireuen.
Ketua Pengurus Wilayah Pergunu Aceh, Tgk Muslem Hamdani, MA dalam sambutannya mengatakan, ke depan harus tetap memfokus Pergunu guna mensejahterakan tengku-tengku yang mengajar di balai-balai pengajian di Gampong-gampong serta di Pasantren.
“Dengan terbentuknya pengurus Pergunu Bireuen menjadi wadah penyampaian aspirasi tengku-tengku balai pengajian. Selain itu kita akan meningkatkan kapasitas tengku balai pengajian agar mampu menerapkan ilmu pengetahuan yang mengikuti kaidah kekinian tanpa keluar dari kaidah Ahlusunnah waljamaah,” kata Tgk Muslim yang juga dosen di Al Aziziyah Samalanga.
Di tempat yang sama, Tgk Zulfikar, M.Ag merasa bersyukur atas kepercayaan yang diberikan untuk memimpin Pnegurus Cabang Pergunu Bireuen ke depan. Namun untuk memimpin pengurus Pergunu ini butuh dukungan semua pihak, terutama pengurus di Bireuen sehingga akan memberikan dampak lebih baik depan.
“Insya Allah dengan semangat Ukhuwah Islamiyah, serta kekompakan pengurus, sama-sama membawa Pergunu Bireuen ke arah yang lebih baik. Tentunya ini tugas kita bersama disamping menyusun kepengurusan dan program kerja ke depan,” sebutnya. (Joniful)