-->

Berita Terbaru

Subscribe Here!

Enter your email address. It;s free!

Delivered by FeedBurner

Camat Juli Bireuen: Sarana dan Prasarana Pendongkrak Ekonomi di Juli Belum Terpenuhi Maksimal

By On Kamis, Februari 17, 2022

Camat Juli, Bireuen, Doli Mardian SE, MSM dalam laporannya saat membuka Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang), di Aula Kantor Camat setempat, Kamis, 17 Februari 2022. 

BIREUEN, KabarViral79.Com – Meskipun tahun 2021, Kecamatan Juli, Kabupaten Bireuen sudah banyak melahirnya pembangunan, namun masih banyak juga sarana dan prasarana yang belum terpenuhi seperti yang diharapkan masyarakat.

Hal itu dikatakan Camat Juli, Bireuen, Doli Mardian SE, MSM dalam laporannya saat membuka Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang), di Aula Kantor Camat Setempat, Kamis, 17 Februari 2022.

Musrenbang di Kecamatan Juli, Bireuen itu dihadiri Sekda, Ir Ibrahim Ahmad, Anggota DPRK Bireuen Dapil Jeumpa dan Juli, Sofyan Nur dan Yufaidir SE serta Kepala Dinas, Keuchik serta perangkat dari 36 Gampong di Juli.

Dalam laporannya, Camat Juli, Bireuen, Doli Mardian juga ikut menyinggung terhadap pengadaan tanah pembangunan jalan dua jalur Bireuen - Takengon sekitar 2.5 kilometer  lagi hingga ke Keude Dua, Juli.

“Namun yang sangat mendesak pengadaan benih jagung serta pupuk, kerena saat ini sebagian besar petani di wilayah Juli bercocok tanam jagung, dan ini merupakan komoditi unggulan setelah padi,” katanya.

Begitupun terkait beberapa sarana jalan hotmix, baik di Mukim Utara dan Mukim Selatan hingga kini belum sentuh, disamping pengadaan gudang pengering hasil panen masyarakat.

Di bagian lain, Camat Juli juga mengharapkan prasarana dan sarana, baik untuk wilayah timur, barat dan utara, selatan Juli.

“Namun yang sangat utama terkait terobosan jalan Juli - Jeumpa, sehingga akan memberi dampak  putaran ekonomi masyarakat, terutama petani di wilayah ini bisa melintasi dengan baik, dan bisa mengkut hasil panen petani,” harapnya.

Menyahuti hal ini, Anggota DPRK Bireuen Sofyannur mengakui, untuk tahun 2022 pihaknya di DPRK telah memperjuangkan alokasi dana sebesar Rp16 miliar, baik dari dana APBK dan Oksus.

Begitupun, sambungnya, terhadap pertanian, sejauh ini wilayah Juli masih banyak lahan pertanian yang butuh dukungan pemerintah.

“Juli juga terkenal penghasil rambutan yang bagus, dan tak kalah dengan Medan, Sumetara Utara, namun butuh pembinaan dari dinas terkait, sehingga budidaya rambutan di Juli terus berkembang, yang dapat menambah sektor ekonomi masyarakat," ujarnya.

Di tempat yang sama, Anggota DPRK Bireuen, Yufaidir SE ikut menyampaikan beberapa hal terhadap lajunya pembangunan di Kecamatan Juli.

Ia sangat berharap, 6 prioritas utama di Kecamatan Juli dapat terealisasi pada tahun ini dan itu menjadi acuan utama pembangunan di Kecamatan Juli tahun ini.

“Apabila program pembangunan dan insfratruktur yang belum tuntas di tahun 2022 ini, maka kita harapkan dapat dituntaskan di tahun 2023 mendatang,” harapnya.

Disamping itu, kata Yufaidir, terkait lahan jagung, pihaknya berharap melalui pertanian, bibit jagung bisa dibagi bulan April ini, sehingga dapat dimanfaatkan dengan baik oleh petani dan tidak disalurkan bulan Juli.

“Saya tetap akan mengawal terhadap penyaluran benih jagung ini, sehingga petani jagung dapat memanfaatkan bantuan benih jagung dengan tepat sasaran,” imbuhnya.

Sementara itu, Sekda Bireuen, Ibrahim Ahmad dalam pidatonya menyampaikan, sudah lazimnya setiap tahunnya, wajib melakukan Musrebang di setiap Kecamatan karena ketentuan aturan dan Undang-Undang.

“Kita juga harus memahami, saat ini isu strategis yang sedang melanda daerah kita, yakni penganan Covid-19, sehingga banyak pembangunan di daeah belum seluruhnya terealisasi dengan baik,” ujarnya. 

Begitupun terhadap isu kemiskin, kata dia, infrastruktur, masalah stanting, meskipun untuk mengurangi beban kemiskinan, pemerintah ikut menyalurkan bantuan melalui BLT, BNT, PKH kepada masyarakat.

“Kita mungkin telah mengetahui, saat ini pemerintah akan mengucurkan dana Rp16 milyar lebih untuk Kecamatan Juli. Artinya dana sebesar itu meningkat dari tahun lalu, dan kita berharap dapat membantu pembangunan daerah Juli,” tutupnya. (Joniful)

Next
« Prev Post
Previous
Next Post »