-->

Berita Terbaru

Subscribe Here!

Enter your email address. It;s free!

Delivered by FeedBurner

Kembali, Lubang Kabel PT Telkom Menganga di Ruas Jalan Cisoka – Adiyasa Solear, Bahayakan Penguna Jalan

By On Jumat, Juni 16, 2023


TANGERANG, KabarViral79.Com – Lubang menganga lebar di badan jalan dibiarkan saja tanpa perbaikan. Lubang milik PT Telkom yang berada di ruas Jalan Cisoka - Solear, tepatnya di Desa Pasanggrahan, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang, Banten, tersebut sangat membahayakan sekali bagi para pengendara, baik roda dua dan roda empat, terlebih lebih pada saat malam hari minim penerangan. Ironisnya lubang ini di tahun 2021 mengalami hal serupa dan kini terjadi lagi, Jumat malam, 16  Juni 2023.

Acil, seorang pengemudi Angkutan Pedesaan Jurusan Balaraja - Adiyasa mengatakan, lubang kabel PT Telkom tersebut tidak kunjung diperbaiki dan sangat membahayakan bagi para pengendara yang melintas terutama di malam hari.

“Sudah sering terjadi kecelakaan, dari yang ringan hingga menimbulkan korban jiwa di lokasi ini. Terakhir, dua orang anak-anak pulang sekolah mengendarai sepeda motor terjungkal hingga meninggal,” ucap Acil mengisahkan kejadian adanya lubang yang menganga ini bukan untuk pertama kalinya.

Sementara di tempat terpisah, Direktur Ekskutif LSM BP2A2N, Ahmad Suhud, terkait adanya lubang milik PT Telkom yang menganga mengatakan, pihak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang harus segera menegur PT Telkom, agar segera memperbaiki lubang tersebut yang sudah sering memakan korban itu.

“Apa mau nunggu banyak korban jiwa lagi baru diperbaiki. Oleh karena itu, saya mohon kepada Bupati Tangerang untuk segera menegur PT Telkom,” ucap Ahmad Suhud. (Reno)

Next
« Prev Post
Previous
Next Post »