LEBAK, Kabarviral79.Com - Kepala Desa Warung Banten Rudianto melantik 3 (tiga) Prangkat Desa (Prades), bertempat di aula Kantor Desa Warung Banten, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak Banten. Senin 14 November 2022.
Hadir dalam
acara tersebut Kepala Desa Warung Banten Rudianto, beserta sekdes dan staf,
pihak Kecamatan, PD, BPD, Karang Taruna Babinsa dan Bhabinkamtibmas, para RT
dan RW, tokoh masyarakat, serta tiga orang
prangkat Desa yang akan dilantik.
Kepala Desa
Warung Banten Rudianto saat dikonfirmasi mengatakan bahwa pihaknya telah
melantik tiga orang Prangkat Desa
(Prades) untuk tahun 2022.
"Iya kang hari ini saya telah melantik 3
(tiga) orang Prangkat Desa (Prades) Warung Banten. Yang pertama Teguh Dewangga sebagai Kaur Keuangan,
yang ke 2 (dua) Rojak Sunandar sebagai Kasi Ekbang dan yang ke 3 (tiga) Periiyanto
sebagai Kaur Umum," kata Rudianto.
Dan saya
berharap kata Rudianto, “kepada Prangkat
Desa yang baru saja dilantik agar bisa menjalankan tugasnya dan amanah'nya yang
lebih baik," ujarnya
(Cup)